METROPOST.ID- Kapolsek Cot Girek Iptu Nasruddin S.H., MH, memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Danramil 20/Cgk Kapten Kav Ridwan Gunawan, dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI, pada Sabtu, 5 Oktober 2024.
Kapolsek Cot Girek wilayah hukum Polres Aceh Utara ini, datang bersama personilnya ke Koramil 20/Cot Girek dengan membawa kue ulang tahun, sekaligus memberikan ucapan selamat HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Kemudian memotong kue ulang tahun, lalu oleh Kapolsek menyuapi kue untuk Danramil Cot Girek, Kabupaten Aceh Utara.
Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar, melalui Danramil 20/Cgk Kapten Kav Ridwan Gunawan menyampaikan, ucapan terimakasih kepada Kapolsek Cot Girek bersama jajarannya atas kunjungan dan kue ulang tahun.
“Semoga sinergitas TNI- Polri tetap terjaga dengan baik dalam memberikan rasa aman dan kondusif kepada masyarakat Cot Girek secara khusus dan umumnya Aceh Utara,”ucap Kapten Ridwan Gunawan.

Ia mengatakan, acara kunjungan Kapolsek diakhiri dengan ngopi dan foto bersama. (mp)