BANDA ACEH (MP)- Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Rio S. Djambak membuka rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral bidang operasional Tahun 2019 dalam rangka persiapan Operasi Lilin Rencong 2019, di aula Machdum Sakti, Lantai 3 Mapolda Aceh, Rabu (18/12) pagi.
Informasi ini disampaikan Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Ery Apriyono, S. I. K., M. Si., dalam siaran persnya, Rabu (18/12). Dikatakan Kabid Humas, saat pembukaan Rakor tersebut, Kapolda Aceh didampingi Kabinda Aceh dan Irwasda Polda Aceh Kombes Pol. Erwin Faisal, S. E., M. Si.
Rakor ini juga dihadiri sejumlah Pejabat instansi terkait seperti, Kakanhan Aceh, Asops Kodam IM, Dan POM Dam IM,Kepala Kesbangpol Linmas Provinsi Aceh, Kepala Jasa Raharja Provinsi Aceh,Kepala Dinas Satpol PP/WH Provinsi Aceh, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Aceh, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Aceh, Kepala Dinas PU/Binamarga Provinsi Aceh, Kepala Dinas Perindagkop Provinsi Aceh, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Aceh, Kepala Divre Bulog Aceh, Kepala P.T Pertamina Aceh, Kepala SAR Provinsi Aceh, Kepala BMKG Provinsi Aceh, Kepala Angkasa Pura Bandara SIM, Ketua PMI Kota Banda Aceh, Ketua Organda Provinsi Aceh, Kepala RRI Stasiun Banda Aceh, Ketua Senkom Aceh, Ketua ORARI/RAPI, Ketua MPU Aceh, mewakili Damdim 0101 BS, Kapolresta Banda Aceh dan para undangan lainnya, sebut Kabid Humas.
Sementara dari Polda Aceh yang hadir adalah Para Pejabat Utama dan Personel Polda Aceh lainnya, sebut Kabid Humas. Lebih lanjut Kabid Humas mengatakan, digelarnya Rakor tersebut adalah dalam rangka pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.
Kemudian dalam Rakor itu, akan membahas berbagai persiapan dan langkah strategi dalam mengamankan perayaan Natal 2019 dan menyambut Tahun Baru 2020, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman serta situasi Kamtibmas khususnya di wilayah Provinsi Aceh dapat terkendali dan kondusif, jelas Kabid Humas.
Dalam rangka Operasi Lilin Rencong 2019 ini, sehari sebelumnya, Selasa (17/12) pagi di tempat yang sama, Polda Aceh bersama jajarannya telah menggelar Latpraops Lilin Rencong 2019 yang dibuka langsung Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Rio S. Djambak serta didampingi Karo Ops Kombes Pol. Dedy Irianto, S. H., M.H, dan Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol. Dicky Sondani, S.I.K., M.H., Selasa (17/12) pagi, kata Kabid Humas.
Saat pembukaan Latpraops tersebut dihadiri Para Pejabat Utama, sejumlah Pamen dan Perwira Ditlantas Polda Aceh lainnya, jelas Kabid Humas. Kemudian peserta Latpraops terdiri dari Para Kabag Ops, Kasat Lantas, Kasat Samapta jajaran Polres dan sejumlah Personel Polda Aceh lainnya, ujar Kabid Humas.
Selanjutnya dalam waktu dekat, Polda Aceh bersama jajaran dan stake holders lainnya akan melakukan apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Lilin Rencong 2019, kata Kabid Humas lagi. (metropost/tribratanews)